Friday, December 23, 2016

Kebenaran relatif

Kebenaran relatif
Orang yang tidak faham ilmu logika sering mengatakan “Tidak ada kebenaran absolut, yang ada adalah kebenaran relatif”. kebenaran relatif disebut juga kebenaran subjektif, yaitu kebenaran yang ukurannya adalah pendapat diri sendiri secara subjektif tanpa didukung fakta , referensi ,tanpa analisa dan tidak berdasarkan pengujian secara empiris-logis.
Wilayah logika
Kebenaran relatif atau kebenaran subjektif berada pada wilayah:
-keyakinan
-selera
-nilai
-bahasa/definisi/artikata/terjemah/tafsir
Contoh:
-Si A berpendapat agama Islam adalah agama terbaik. Si B berpendapat agama Kristen adalah agama yang terbaik. Si C berpendapat agama Hindu adalah agama yang terbaik.
-Si A berpendapat musik jazz adalah musik yang enak didengar. Si B berpendapat musik dangdut adalah musik yang enak di dengar. Si C berpendapat musik klasik adalah musik yang enak di dengar
-Si A berpendapat warna biru lebih baik daripada warna merah. Si B berpendapat warna merah lebih baik daripada warna hijau. Si C berpendapat warna hijau lebih baik daripada warna kuning.

No comments:

Post a Comment

Gerhana, Mitos Matahari dan Bulan Ditelan Raksasa

Fenomena gerhana matahari atau bulan menurut mitologi nenek moyang orang Jawa dikaitkan dongeng buto (raksasa) memakan bulan atau matahari. ...